Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Blokir Situs Berdasarkan Kata Kunci

Cara blokir situs dengan mudah berdasarkan kata kunci (keyword) dikomputer. Maksud saya disini adalah memblokir situs - situs yang tidak layak dilihat atau ditonton oleh anak - anak. Sebenarnya bukan anak - anak saja, siapapun juga tidak diperbolehkan melihat situs - situs yang dilarang oleh agama seperti situs yang mengarah ke pemikiran negatif. Untuk orang dewasa mungkin sudah tidak wajar lagi untuk di awasi karena mereka sudah bisa berfikir mana yang baik dan mana yang buruk. Oleh karena itu bagi orang tua, kakak-kakak yang ingin mengawasi anak-anaknya atau adik-adiknya dirumah ketika bermain internet silahkan ikuti cara dibawah ini.

Cara ini cukup bagus untuk diterapkan karena jika ada satu kata yang mengarah ke situs tersebut akan diblokir secara otomatis. Berbeda jika kita memblokig menggunakan DNS. Menggunakan DNS sepertinya tidak semua situs terblokir melainkan situs-situs yang terdaftar di Nawala saja. Sedang situs lainya yang belum terdaftar tentunya masih bisa dibuka. Dan ada lagi cara blokir dengan cara menggunakan software dengan memasukkan link-link ke software tersebut tapi ini juga kurang efisien karena dari sekian banyak situs negatif tidak mungkin kita sanggup memasukkannya satu-persatu. Nah..untuk itu perlu memblokir situs yang tidak diinginkan atau situs yang tidak layak dibuka. Untuk memblokir cukup hanya dengan menggunakan kata kunci.

Cara Blokir Situs Berdasarkan Kata Kunci (Keyword) :
1. Buka browser Mozilla FirefoxTekan Ctrl+Sift+A.
2. Pada kotak pencaharian dipojok kanan atas ketik Procon Latte lalu Enter.
3. Lalu klik Install pada Procon Latte dan klik Accept and Install.
6. Tunggu sebentar lalu tutup Mozilla Firefox dan Buka Kembali (Restar Now).
7. Pada tahap ini Procon Latte telah berhasil diinstall, maka beberapa situs negatif telah diblokir secara default, coba anda buka situs negatif pasti tidak akan bisa.
8. Tetapi jika anda ingin mengaturnya sendiri, klik Tool -> Procon Latte Preferences. pada Mozilla Firefox.
9.Lalu klik Blacklist -> Blocked Words. Silahkan masukkan kata kunci yang ingin diblokir.


Jika anda salah tekan dan lupa pengaturan awalnya sehingga memblokir situs yang tidak seharusnya diblokir, maka anda bisa mengembalikan settingan ke default dengan menekan Settings > Set As Default. Anda juga bisa memberi password supaya settingan tidak diotak atik oleh orang lain atau anak - anak.
Nah.. saya rasa anda sudah cukup mengerti tentang cara blokir situs internet dengan mudah berdasarkan keyword . Jika masih kurang paham silahkan tinggalkan komentar. Semoga postingan ini bisa bermanfaat untuk mengawasi anak - anak anda dirumah.

2 comments for "Cara Blokir Situs Berdasarkan Kata Kunci"

  1. boleh juga,... tanks infonya
    klo untuk smartphoe dan android, gimna.. caranya, udah ada belum ??/

    ReplyDelete
  2. mantap,,,thx tuk infonya, bermanfaat sekali

    ReplyDelete